Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mendapatkan Uang Lewat Google

Cara Mendapatkan Uang Lewat Google


Di artikel kali ini gua mau ngebahas cara mudah mendapatkan pemasukan berupa uang yang pasti, di Google.
Siapa yang nggak tau Google, perusahaan terbesar yang selama ini membantu kalian untuk terus mengetahui hal hal baru yang ada di Dunia Internet.

Sepertihalnya saja saat kalian ingin mengerjakan tugas dari sekolah, pasti mencari sebuah referensi di Google, ataupun mengerjakan sebuah skripsi yang sangat penting, pasti mencari referensinya lewat Google.

Bahkan mencari cara mendapatkan uang pun lewat Google. Nah kali ini ijinkan gua memberi tahu cara menghasilkan uang di internet yang jelas saja sangat bisa kalian coba untuk membantu pemasukan kalian kedepannya.

Memang sangat mudah mencari atau cara mendapatkan uang di Google, tetapi harus telaten dan niat, kalo cuma sekedar mngebu gebu ingin dapet uang singkat lewat Google, duh batalin aja boy nggak akan berhasil.
Semua car yang gua bagiin disini adalah hal yang sudah gua lakukan dan bisa kalian jadikan patokan untuk tahu rasanya dan bagaimana caranya.

Mendapatkan Uang Dari Google Lewat Produk Google.

Banyak sekali produk resmi Google yang bisa kita jadikan wadah untuk mendapatkan uang, dan tentu saja semua itu mudah dan bisa dibilang juga tidak mudah.
Hmm, mudah dan tidak mudah?
Yup, kenapa demikian, karena untuk mendapatkan uang dari produk resmi Google sangatlah mudah dan bisa jadi tidak mudah. Kita ambil contoh disini :





 1. Admob

Admob adalah Ads Mobile produk resmi milik Google dimana kita bisa mendaftarkan diri kita untuk bisa mengunakan fitur dan segala kegunaan sistem di dalamnya agar bisa menghasilkan uang.
Yang dimaksud menghasilkan uang dari fitur dan sistem Admb adalah, memungkinkan kita sebagai publisher iklan admob yang kita terapkan di aplikasi yang kita buat dan kita publish ke Google Play Store
Ya secara gamblangnya Admob adalah jembatan kita untuk mendapatkan uang via aplikasi yang kita buat.
Kalian pasti pernahkan mendownload suatu aplikasi dan di dalam aplikasi tersebut ada banner iklan?
Nah iklan tersebut di buat dan di dapatkan dari Admob. Jadi lewat admob kita bisa mendaptkan script ataupun id iklan yang nantinya kita pasangkan ke aplikasi kita. Dan Google wajib membayar ke para publisher iklan Admob bila mana para publisher telah memasangkan iklan admob di aplikasinya.




 2.  Google Developer
Ialah suatu platfrom milik Google dimana kita bisa mengunakannya untuk mempublish suatu Aplikasi ke Play Store, tanpa Godev/Google Developer kita tidak akan bisa mempublish aplikasi ke Play Store
Berhubungan erat dengan Admob, dimana Admob adalah penyedia iklan dan Godev adalah tempat kita mempublish Aplikasi. Admob dan Godev bisa dibilang satu kesatuan, yang saling membutuhkan. Perbedannya adalah, kalo di Admob kalian bisa mendaftar dengan gratis tis tis, tapi kalo di Godev kalian harus merogoh kocek sebesar $25 untuk bisa mendaptkan sebuah Google Developer.




  3. AdSense Admob.
Kenapa kita sebut Adsense Admob, karena disaat kalian mendaftar Admob otomatis kalian harus membuat Adsense, dan persetujuan bila mana Adsense telah dibuat akan otomatis masuk ke email kalian.
AdSense Admob adalah AdSense yang secara sadar kalian buat melalui dasbhor Admob. Dan AdSense Admob tidak menyatu dengan Google Developer, dimana Admob dengan AdSense menjadi satu. Jadi bila mana kalian melakukan kecurangan sebagai Publisher Admob, dan terjadi banned ,otomatis Admob kalian yang terbanned berdampak kepada AdSense. Yup, AdSense kalian pun ikut terbanned, tetapi tidak dengan Google Developer. Google Developer kalian tetap bisa digunakan. Begitupun sebaliknya, jangan angap bahwa dengan modal membayar di Google sebesar $25 Google Developer senantiasa aman dan nggak akan di pantau oleh Google. Faktanya Google Developer pun akan tetap bisa terkena banned atau perhentian. Memang tidak berdampak kepada Admob maupun AdSense kalian, tetapi secara otomatis kalian tidak akan bisa mempublish project aplikasi kalian lagi di Play Store dan apa lagi kegunaan Admob?
Dan bila Google Developer terbanned secara sadar pihak AdSense mengirimkan pesan email yang sebagian bertuliskan bila kita artikan ke Bahasa Indonesia
Jangan pernah mendaftarkan diri anda kembali ke Google Developer, karena tindakan tersebut akan percuma saja. Kami akan tetap mengetahui dan memantau aktifitas Google Developer dan sesegera mungkin menghentikan akun yang anda daftarkan kembali.
Busettt, serem boy. Seakan kita di hentikan dan tetep dipantau, dan bisa di matikan kapan saja hahaha. Kaya udah nggak ada banku lagi buat kita di perusahaan AdSense. Walaupun bangku kosong masih buanyak wkwkwk.

Nah dari pengalaman pribadi gua, yang pernah menjadi publisher Admob, gua udah ngehasilin total 100juta dari admob. Dan itu real nyata. Tetapi akhirnya masa itu usai saat dimana Google Play Store terus memperbarui meta data nya memperbarui sistemnya dan segala bentuk hal untuk memuaskan para pengunanya. Yup Google Developer gua di hentikan dengan alasan yang tidak jelas, atau mungin ketidak tahuan gua saat melakukan kesalahan.

Nah itu dia cara menghasilkan uang di Google bagian pertama, dan masih ada bagian selanjutnya. Tapi nanti dulu hehe, next artikel bakal kita lanjut. Segini dulu untuk pembahasan pertama dan semoga kalian bisa memahami Admob dan bisa sukses lewat Admob.

Untuk kalian yang ingin mendaftar admob bisa kunjungi link berikut : Daftar Admob

Oke segitu dulu, tunguin next artikel untuk pembahasan selanjutnya!

Post a Comment for "Cara Mendapatkan Uang Lewat Google"